Ternyata Cokelat Sulawesi Masuk Pasar Jepang
Biji cokelat dari Polewali, Sulawesi Barat sudah masuk ke Jepang. Dari biji tersebut diolah menjadi cokelat yang enak dengan citarasa orang Jepang dan dijual di berbagai tempat umum di Jepang, khususnya Kyoto, Osaka dan Tokyo.
Bahkan produsennya sudah menjajaki kerjasama agar cokelat Indonesia rasa Jepang ini bisa disajikan dalam pesawat Garuda Indonesia jalur Jepang-Indonesia.
"Sebenarnya saya sudah deal dengan pihak Garuda Indonesia jalur Osaka-Jakarta bahwa cokelat ini akan disajikan juga di dalam pesawat Garuda Indonesia, tetapi setelah Kepala Cabang Osaka diganti, kesepakatan tersebut dibatalkan, tidak jadi dilakukan. Sayang sekali sebenarnya karena ini produk 100% dari Indonesia," papar Keiichi Yoshino (33), produsen coklat dengan merk Dari-K khusus kepada Tribunnews.comJumat (31/1/2014).
Mengapa pakai merk Dari-K? Selain kosa kata Indonesia juga ada maksudnya. Biji cokelat dari Polewali, Sulawesi Barat. Karena pulau Sulawesi bentuknya seperti huruf K, maka Yoshino mengambil ide dari sana dan brand coklat tersebut dinamakan Dari-K.